Sumpah
pemuda
‘Sumpah pemuda’ mungkin tidak asing bagi masyarakat
Indonesia terutama dikalangan pelajar. Sumpah Pemuda yang dicetuskan
tanggal 28 Oktober 1928. Perlu kita semua ketahui sumpah pemuda adalah Cerminan
dari tekad dan ikrar para Pemuda, Pelajar dan Mahasiswa agar selalu bersatu. Tidak
membedakan antar suku , budaya , bahasa , dll. Dari sumpah pemuda kita dapat
belajar untuk selalu bersatu dalam perdamaian tanpa memandang suatu perbedaan.
Maka , kita sebagai penerus bangsa sudah seharusnya memajukan negara kita. bagaimana cara memajukannya ? tentu kita membutuhkan suatu kesatuan & persatuan dalam rangka memajukan negara kita tercinta ini.
Sumpah Pemuda versi orisinal
Pertama
Kami poetera dan poeteri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.
Kedoewa
Kami poetera dan poeteri Indonesia, mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.
Ketiga
Kami poetera dan poeteri Indonesia, mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.
Sumpah Pemuda versi Ejaan Yang Disempurnakan:
Pertama
Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.
Kedua
Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
Ketiga
Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar